Resep Cendol Tepung Beras Enak - Membuat cendol tepung beras sendiri sangat mudah dan enak. Caranya sangat mudah dan terbuat dari campurant epung beras dan tepung sagu. Dengan tambahan sirup dan kuah santan membuat cendol tepung beras ini sangat lezat.
Bahan membuat cendol tepung beras :
- 30 gram tepung sagu
- 100 gram tepung beras
- 700 ml air
- 3 tetes pewarna makanan warna hijau
- 1 sendok teh garam
- 50 ml air suji terbuat dari 30 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan
Bahan sirup :
- 250 gram gula merah sisir
- 3 buah nagka potong potong
- 1/4 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan
- 250 ml air
Bahan kuah santan :
- 1/2 liter santan terbuat dari 1/2 butir kelapa
- 2 lembar daun pandan
- 1/2 sendok teh garam
Bahan pelengkap :
Cara membuat es cendol tepung beras :
- Membuat cendol tepung beras : kita larutkan tepung beras, air, tepung sagu, garam, air suji dan pewarna makanan warna hijau.
- Kemudian kita masak larutan tepung beras sampai meletup letup dan menjadi kental.
- Kita tuang adonan tersebut dalam cetakan cendol dan cetak dalam baskom berisi air es. Sisihkan.
- Membuat bahan sirup : Kita didihkan gula merah, daun pandan, air, nangka dan garam di atas api kecil hingga mengental.
- Membuat kuah santan : kita rebus kuah santan sambil terus diaduk aduk hingga matang dan mendidih.
- Sajikan cendol tepung beras bersama sirup dan kuah santan.
Demikian cara membuat cendol tepung beras hingga matang.
0 Komentar